Cara cepat menampilkan dan mengubah Tipe Ekstensi File di windows 10

Assalamualaikum wr.wb.
Hai pengunjung. seperti yang kalian liat dari judulnya, kali ini saya akan membagikan cara mengubah tipe ekstensi file secara cepat di windows. ekstensi file pengertian singkatnya adalah sebuah tanda pengenal yang ditetapkan untuk melihat karakteristik dari file tersebut. secara umum biasanya ekstensi file terdiri dari 3 huruf diakhir nama file dan selalu diawali dengan tanda (.) Titik.
salah satu contohnya ialah video.mp4 yang berarti "video" adalah nama file tersebut, dan ".mp4" adalah tipe ekstensi file menandakan file tersebut berjenis ".mp4".

Menampilkan ekstensi file di windows seperti ini :
A. Menampilkan Extension File melalui Tab Menu

1. Buka File Explorer pada Tab Menu Pilih Menu View

2. Setelah buka Menu View kemudian Centangkan "File Name Extensions"

3. Ketika sudah dicentangkan maka akan menampilkan jenis ekstensi dari file tsb.

B. Menampilkan file melalui "File Option"

1. Buka File Explorer, pada Tab Menu Pilih "File"
2. Setelah itu Klik "Change folder and search options" maka akan muncul "Folder Option"
 2. Setelah itu klik Tab "View", cari "Hide extensions  for known file types" kemudian Uncheck


untuk mengganti tipe ekstensi ada berbagai macam cara, namun kali ini saya akan membagikan cara termudah mengganti tipe ekstensi. ok langsung saja.
*kali ini saya ingin mengubah ekstensi file ".exe" menjadi ".txt"

1. Pilih File yang ingin diganti jenis ekstensinya, disini saya memakai ekstensi ".exe" akan diubah menjadi ".txt"

2. Klik kanan pada file yang ingin diubah ekstensinya, kemudian klik "Rename"
3. Lalu ubah ekstensinya menjadi ".txt"
4. Setelah itu muncul " If you change a file name extension...." klik YES langsung. maka extensi file sudah berhasil berganti.

Yap seperti itulah cara mengganti jenis extensi file.
Terima Kasih 😊 Telah berkunjung.

Wassalamualaikum, wr,wb

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Cara cepat menampilkan dan mengubah Tipe Ekstensi File di windows 10"

Post a Comment